Friday, April 15, 2011

JELANG EL CLASICO JILID DUA LA LIGA 2010/11: Inilah 5 Pemain Yang Menjadi Aktor Penentu Barcelona

JELANG EL CLASICO JILID DUA LA LIGA 2010/11: Inilah 5 Pemain Yang Menjadi Aktor Penentu Barcelona. Bertandang ke markas lawan dengan keunggulan delapan poin membuat Barcelona dalam posisi lebih nyaman. Meski begitu, tetap saja kemenangan harus diraih pada laga el clasico jilid dua ini.

Singkirkan sejenak soal  adu gengsi dengan sang rival abadi. Blaurgana mesti menyasar  tujuan lebih praktis. Kemenangan di duel el clasico akan memperlebar jarak antara kedua tim.

Mengingat usai duel ini hanya tersisa enam partai di kompetisi domestik, raihan poin penuh akan membuat Tim Catalan berpeluang besar mempertahankan gelar juara. Ini saatnya melancarkan pukulan mematikan, strike to kill.
Demi mencapai tujuan tersebut, berikut sejumlah aktor penentu nasib Blaurgana di Santiago Bernabeu pada akhir pekan:

1. VICTOR VALDES

Sukses menjaga kemurnian gawang akan memberikan kepuasan luar biasa bagi Victor Valdes. Apalagi bila rekan-rekannya bisa mencetak gol. Wajar kalau selama ini Valdes selalu berada di bawah bayang-bayang kiper lawan, Iker Casillas. Bahkan sepasang titel El Zamora alias Kiper Terbaik La Liga pada dua musim terakhir tak juga menjadikannya sebagai penjaga gawang utama timnas Spanyol.

2. GERARD PIQUE

Absennya Carles Puyol dan Eric Abidal membuat beban lini belakang ditumpukan pada Gerard Pique. Pendampingnya di jantung pertahanan, antara Sergio Busquets atau Gabriel Milito, masih butuh banyak bimbingan dari Pique.

Eks mantan Manchester United ini juga mesti berpikir ulang bila hendak membantu serangan. Lebih baik Pique fokus pada pertahanan dan menyerahkan urusan mencetak gol pada rekannya di lini depan.

3. XAVI HERNANDEZ

Serangan Barcelona akan selalu berawal dari kaki Xavi. Gelandang berusia 31 tahun ini yang menentukan kapan Tim Catalan bermain cepat atau sedikit menahan tempo. 

Xavi akan leluasa mencari celah bila Madrid menurunkan Sami Khedira di pos gelandang bertahan. Kerja samanya dengan Andre Iniesta terlalu cepat bagi gelandang Madrid asal Jerman itu.

4. LIONEL MESSI

Barcelona menyambangi Santiago Bernabeu di saat tepat. Andalan Los Cules, Lionel Messi sudah menemukan kembali ketajamannya. Ia mencetak tiga gol dalam tiga partai terakhir.

Hanya, Messi mesti hati-hati terhadap permainan keras yang kemungkinan diusung lawan untuk mematikan pergerakannya. Terutama dari bek penjaga asal Portugal, Pepe.

5. DAVID VILLA

Bomber berjulukan El Guaje alias Si Bocah ini sudah menjadi pujian publik Catalan saat mencetak dua gol di el clasico perdanannya. Kemampuan serupa diharapkan kembali terlihat akhir pekan ini.

Lho, bukankah Villa absen membobol gawang lawan dalam sembilan laga pamungkas? "Gol akan datang, yang penting, tim bisa menang," katanya di As.


Baca juga: Prediksi Skor Pertandingan Real Madrid vs Barcelona (La Liga 2010/11)


No comments:

Post a Comment